Tanjungbalai - Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD.KAHMI) Kota Tanjungbalai Salurkan bantuan sosial dari Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW.KAHMI) Sumatera Utara kepada 33 Anggota HMI yang ada di Kota Tanjungbalai.
Adapun Paket bantuan diberikan pada acara silaturahmi MD. KAHMI Tanjungbalai dengan Aktivis HMI yang dihadiri Muhammad Fadly Abdina, SP, M.Si, terpilih sebagai Wakil Walikota Tanjunhbalai periode 2025-2030 di perhelatan Pilkada tahun 2024 yang lalau, kegiatan bertempat di Sekretariat HMI Nurul Ilmi Jl. Dtm. Abdullah Lk lV, Kampung Baru Kecamatan Tanjungbalai Utara Kota.
Dalam kesempatan itu, Muhammad Fadly Abdina, SP, M.Si menyampaikan bahwa sebagai alumni HMI adalah kewajiban kita untuk memberikan motivasi dan perhatian kepada adik-adik HMI.
Dirinya juga adalah Aktivis HMI Cabang Bogor, akan selalu membuka diri untuk HMI dan KAHMI khususnya, serta masyarakat Tanjungbalai umumnya, untuk bersama-sama menuju Tanjungbalai emas.
"HMI dan KAHMI harus berperan aktif memberikan kontribusinya pada bangsa ini sebagaimana cita-cita HMI mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang diridhoi Allah Swt", ungkapnya.
(Putri)
Post a Comment