Gelar P5, SDN Samangraya II Cilegon Tampilkan Seni Tari Budaya dan Market Day


CILEGON | METRONEWSTV - Gelar Karya dan Pentas Seni Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). SDN Samangraya II adakan kegiatan berbagai macam Seni tari, market Day, dan pertunjukan karya Seni di halaman sekolah pada hari Sabtu, (19/03/2023).

Dengan mengusung tema "Rasa Cinta Akan Karya Seni Melalui Dimensi Kebhinekaan Global dan Kewirausahaan" 

Foto: Dra. Yeti Khasanah Kepala Sekolah SDN Samangraya II Cilegon 

Kegiatan yang di buka oleh sambutan Kepala Sekolah SDN Samangraya II, Dra. Yeti Khasanah serta di lanjutkan dengan berbagai macam Tarian dan Karya seni berjalan dengan lancar. 

"Alhamdulillah kegiatan hari ini bisa terlaksana, ibu selaku kepala sekolah SDN Samangraya II sangat bangga dan apresiasi kepada anak-anak ibu semua", ucap Yeti dalam sambutannya. 

Berbagai macam tarian daerah dan tarian lain nya di pertunjukan oleh siswa-siswi SDN Samangraya II, dengan menggunakan kostum yang beraneka ragam walaupun berbeda beda tapi terlihat sangat variatif.


Selain itu, Dalam Gelar Karya dan Pentas Seni Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) tersebut ada Bazar atau Market Day dari perwakilan masing-masing kelas yang menjual berbagai macam jajanan karya anak-anak. 


Dra. Yeti khasanah berharap kegiatan tersebut bisa menumbuhkan rasa cinta terhadap seni juga menjadi kan pribadi yang percaya diri. 

"Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi kan anak-anak semua lebih baik ke depan nya, menampilkan kemampuan dan bakat yang di miliki melalui seni serta terlihat lebih senang dan bahagia anak anak ibu semua," tutupnya. (Vie)

Post a Comment

Previous Post Next Post