Cilegon Banten, Metronewstv.com - Komisi Pemilihan Umum Kota Cilegon melantik 40 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) seKota Cilegon pada Pemilu serentak Tahun 2024. yang diadakan di Hotel Aston pada hari Rabu, (04/01/2023).
Hadir dalam pelantikan, Walikota Cilegon, KPU Cilegon, KPU Banten, Jajaran Bawaslu serta 40 anggota PPK kota Cilegon Dilantik dan unsur Forkopimda.
Dalam Hal ini, Ketua KPU Kota Cilegon Irfan Alfi mengatakan bahwa 40 anggota PPK Kota Cilegon yang hari ini dilantik telah melalui proses seleksi yang ketat.
“Untuk tenaga PPK yang dilantik masing-masing Kecamatan 5 orang, sehingga untuk total ke semuanya berjumlah 40 orang," kata Irfan Alfi.
Lanjut, Dikatakan Irfan Alfi bahwa PPK yang direkrut ini akan menerima honor berbeda dibanding tahun sebelumnya. Karena ada kenaikan yang cukup lumayan untuk honor yang diterima. Dan anggota PPK akan bekerja mulai Januari 2023 sampai dengan April 2024.
“Honor mereka yang akan diterima ada kenaikan, sehingga jumlahnya sekitaran untuk ketua Rp2,5 juta dan anggota Rp2,2 juta per bulan, dan mereka akan bekerja selama 12 bulan mulai besok,” pungkasnya.
Sementara itu, Walikota Cilegon Helldy Agustian mengatakan bahwa pangkat dan jabatan adalah sarana untuk menuju ridhonya Allah.
"Saya ucapkan selamat kepada 40 PPK yang sudah dilantik saya apresiasi atas kerja KPU dalam mempersiapkan Pemilu 2024." Ucap Helldy Agustian.
Lanjutnya, Helldy berpesan kepada 40 PPK agar memahami betul regulasi yang ada.
"Mereka harus paham dulu terhadap regulasi yang sudah ada, jangan sampai tidak di pelajari, karena untuk melaksanakan pilkada dan pemilu serentak nanti itu butuh fokus," tegasnya.
Laporan: Vie
Post a Comment