Bank Syariah Indonesia (BSI) Ikut Berpartisipasi HUT Ke - 77 Kemenag Cilegon


Cilegon Banten, Metronewstv.com - Bank Syariah Indonesia (BSI) Ikut berpartisipasi sekaligus meramaikan acara jalan sehat rukun beragama. dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) Ke 77 Kementerian Agama Kota Cilegon.

Hal tersebut di ungkapkan RM Bank Syariah Indonesia (BSI), Ade Iskandar saat ditemui usai acara di Kantor kemeneg Kota Cilegon, Senin, (2/02/2023).


RM Bank Syariah Indonesia (BSI) Ade Iskandar mengatakan, acara hari amal bakti ini acara yang paling penting yang mana setiap tahunnya BSI memang menjadi Sponsor yang pertama dan juga ikut berperan aktif dalam (acara amal bakti ini” red) Kenapa penting? menurut Ade iskandar, karena ini menyatukan umat muslim yang beragama selain non muslim juga ada perwakilan dari bermacam agama dan kepercayaan. 

"Alhamdulillah Syariah terus bersinergi dengan kementerian Kota Cilegon Khususnya dan pemerintah Kota Cilegon ingin mengaungkan bahwa Syariah itu adalah pilihan utama dan pilihan Pertama," tutur RM BSI Ade Iskandar 

“Mudah mudahan BSI ini menjadi pilihan yang utama yang disukai masyarakat khususnya umat muslim di Kota Cilegon". tutupnya. 

Sementara itu, Anggota DPRD Provinsi Banten Dede Rohana Putra menyampaikan apresiasi kepada Kemenag Kota Cilegon yang sudah menyelenggarakan Jalan sehat rukun beragama yang mana dirinya melihat perwakilan tokoh agama juga hadir.

"Ini memang Cilegon sangat perlu dipupuk rasa beragama rasa toleransi tersebut, karena memang seperti kita ketahui berapa bulan yang lalu Cilegon menjadi isu nasional terkait dengan inteloransi padahal bukan karena toleran akan tetapi tidak tersampaikan," ucap Dede Rohana Putra Anggota DPRD Provinsi Banten

"Mudah mudahan dengan acara kebersamaan seperti ini antara beragama kita semakin menunjukan bahwa Cilegon toleran." harapnya. 

Laporan: Vie

Post a Comment

Previous Post Next Post