Kukuhkan Forum Komunikasi HRD, Helldy: Industri Harus Berpihak Dan Mengutamakan Masyarakat Cilegon

Cilegon Banten, Metronewstv.com - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Mengukuhkan pengurus Forum Komunikasi Human Resource Department (HRD) Kota Cilegon Priode 2022-2024, yang di ketua oleh Lucky Dwi Arifiyanto. Bertempat di hotel The Royal Krakatau pada hari Kamis (15/12/2022).

Dalam acara tersebut dihadiri oleh, Walikota Cilegon, H. Helldy Agustian, Kepala Dinas DISNAKER Kota Cilegon H. Panca N.Widodo, MSi dan jajaran Dinas DISNAKER kota cilegon, serta 60 Peserta perwakilan dari beberapa Perusahaan Industri yang ada di kota Cilegon.
Dalam kesempatan ini, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian menyampaikan bahwa keberadaan Forum Komunikasi Human Resource Department (HRD) ini dapat memecahkan permasalahan pengangguran di kota Cilegon.

"Sebagai upaya meningkatkan komunikasi dan koordinasi kerjasama terkait penempatan tenaga kerja bersama industri atasi pengangguran, kita berharap agar Industri di kota cilegon selalu berpihak dan mengutamakan masyarakat kota cilegon untuk dapat bekerja di industri," ucap Helldy Agustian.

"Sebab, pengangguran dan kemiskinan bukan hanya tugas Pemerintah, tapi juga menjadi tugas pengusaha," tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas DISNAKER kota cilegon H.Panca N.Widodo, M.Si. mengatakan bahwa dengan adanya Forum Komunikasi Human Resource Department (HRD) ini dapat menekan permasalahan pengangguran.

"Menurut data BPS (Badan Pusat Statistik) angka pengangguran kita selama 5 tahun terakhir ini mengalami penurunan dari peringkat ke 6, tahun 2022 ini berada di peringkat ke 4. Alhamdulillah sudah ada pergerakan," katanya.

"Ada sekitar 60 perusahaan industri yang bergabung di Forum Komunikasi Human Resource Department (HRD) Cilegon, walaupun belum semua ikut bergabung. semoga kedepan lebih banyak yang bergabung di Forum Komunikasi HRD ini," pungkasnya.
Ditempat yang sama, Ketua Forum Komunikasi Human Resource Department (HRD) yang juga sebagai HRD Manager di PT. Lotte Chemical, Lucky Dwi Arifiyanto mengatakan bahwa Forum Komunikasi HRD saat ini pada prinsipnya mendengarkan apa yang kira kira jadi permasalahan di kota cilegon salah satunya yaitu terkait pengangguran.

"Salah satunya solusi yang kita keluarkan adalah pemagangan, jadi harapannya dengan proses pemagangan ini kita dapat meningkatkan SDM di kota cilegon sehingga kedepannya juga bisa bersaing dengan tenaga kerja dari luar cilegon," kata Dwi lucky Afrianto.

"Kita akan bersinergi dengan pemerintah kota Cilegon dalam menyelesaikan beberapa masalah salah satunya yaitu pengangguran. mudah-mudahan kedepan semua masalah kota cilegon bisa kita selesaikan bersama," pungkasnya.

Laporan: Vie

Post a Comment

Previous Post Next Post