Jakarta,metronewstv.com di Kudus Jawa tengah Usai buka kembali melayani pelanggannya dengan nama baru, Warkit Reborn makin laris manis. Tidak hanya siang, malam pun para pengunjung hadir menikmati menu yang disediakan sambil menikmati alunan musik.
Warung di perempatan Sucen Menara Kudus ini suguhkan live music dengan penyanyi lokal Totok Hio yang membawakan lagu-lagu Iwan Fals dan genre sejenisnya. Menurut sang Manager Warkit Reborn, Rofik Arga, pihaknya memang menyuguhkan live music agar pengunjung betah dan terhibur.
Jadi pelanggan bisa menikmati kuliner sambil mendengarkan musik, bukan sekedar lewat audio warung, namun secara langsung atau live,” katanya.
Alasan dipilihnya genre Iwan Fals, Rofik mengungkapkan bahwa genre ini tidak akan lapuk dimakan zaman. Akan tetap banyak peminatnya atau pecintanya.
“Lagu-lagunya merakyat, dan cocok untuk tua maupun muda. Tidak ada matinya,” tukasnya.
Sementara pemilik Warkit Reborn, Istiyanto menyatakan sangat mendukung digelarnya live music ini. Dia menandaskan, bukan maksud mengekor cafe lain yang sudah ada.
“Namun kami ingin tampil beda di setiap malam Minggu. Sehingga di warung yang merakyat ini pun, pelanggan juga akan mendengarkan musik dengan lagu-lagu yang merakyat pula,” tegas Istiyanto.
Post a Comment