Cilegon Banten, Metronewstv.com - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian akan memberikan hadiah hingga jutaan rupiah kepada para pemenang di Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Banten ke VI di Kota Tanggerang.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengatakan, pihaknya berkeinginan pada ajang Porprov Banten yang ke VI tentunya mendapatkan sebuah prestasi yang akan mengikuti ajang atlet di 613 peserta atlet Cabor di Kota Cilegon.
"Pada prinsipnya kami ingin meraih prestasi di Kota Cilegon terutama pada Porprov ke 6 ini tentunya kami berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada para atlet 613 atlet dan para pelatih,” kata Helldy kepada wartawan usai menerima kirab obor Porprov Banten di depan Kantor Pemkota Cilegon, Kamis (17/11/2022).
Helldy melanjutkan, pihaknya ingin melayani kepada para atlet yang mengikuti perlombaan di Porprov Banten ke VI dengan harapan para atlet meraih emas.
“Kami ingin melayani mereka dengan setulus hati dan mereka juga berkeinginan insya Allah sesuai yang tadi apa yang diharapkan oleh orang tua mereka untuk pulang membawa emas,” tambahnya.
Helldy juga mengatakan, bahwa tentunya peran Pemkot Cilegon akan memberikan sebuah apresiasi penuh kepada para atlet dari 613 atlet yang mengikuti ajang perlombaan Porprov yang meraih juara ke 3 besar.
“Dan kami juga Pemerintah Kota Cilegon tentunya memberikan apresiasi setinggi-tingginya dalam rangka memberikan motivasi kepada mereka,” katanya.
Helldy juga mengklaim bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan Koni Kota Cilegon bahwa berjanji akan memberikan sebuah hadiah pada ajang Porprov Banten ke VI. Dan akan memberikan hadiah jika memang masuk ke 3 besar akan meraih jutaan rupiah bagi juara pertama, juara ke dua maupun juara ke tiga.
“Tadi sudah saya sampaikan pembicaraan saya dengan ketua Koni nih bahwa juara pertama itu 30 juta kemudian, juara ke 2 itu 20 Juta dan juara ketiga itu 10 Juta,” imbuhnya.
"Mudah-mudahan bisa memberikan motivasi dan mereka ingin memberikan yang terbaik buat orang tua mereka agar supaya ini dapat dimanfaatkan lebih maksimal lagi dan menjadi kebanggaan kedua orang tuanya,” pungkasnya.
Laporan: Vipy
Post a Comment