Cianjur-Jawa barat metronewstv.com - SMK Terpadu Buana Nusantara melaksanakan kegiatan program tanam dan pelihara pohon dikampung Ciiraten RT 3 RW 3 Desa Ciramagirang,Kec.Cikaongkulon,Kabupaten Cianjur Jumat (28/10/2022).
Semua akses kegiatan masyarakat banyak siswa siswi SMK Terpadu Buana Nusantara berinisiatif untuk tetap berkegiatan positif untuk menghilangkan rasa jenuh dan menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan dengan mengadakan Bakti Sosial Penanaman Pohon di Lereng tepatnya dipinggir halaman sekolah.
Kepala Sekolah SMK Terpadu Buana Nusantara Dadah Burhanudin S.Pd menyampaikan kepada siswa siswi bahwa menanam pohon merupakan bentuk kepedulian dan kecintaan manusia terhadap bumi. Dengan pohon dan hutan yang baik,
Maka akan memberikan kesejahteraan yang baik pula untuk manusia. Oleh karena itu SMK Terpadu Buana Nusantara berinisiatif turut serta dalam kegiatan penanaman pohon di lereng bekerjasama dengan PKSM Seperti kita ketahui bahwa manfaat pohon sangat banyak sekali,
Selain untuk menyediaan air, menurutnya manfaat lain yang bisa diambill yakni sebagai upaya untuk memperbaiki kualitas udara. Selain itu, sebagai langkah untuk mengembalikan fungsi hutan sebagai pengendali banjir, longsor dan erosi.
Adapula keanekaragaman hayati yang akan tercipta dengan menanam pohon selain berfungsi meningkatkan daya tampung daerah aliran sungai.
Jenis yang ditanam tanaman kayu kayuan dan Buah buahan jumlah 130 pohon kegiatan dihadiri oleh kepala sekolah dan dewam guru dan penyuluh cabang dinas kehutanan wilayah 4 dan di bantu oleh PKSM penyuluh kehutanan Swadaya Masyarakat Kecamatan Cikalongkulon
"Pohon-pohon yang telah ditanam akan tumbuh dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar suatu saat nanti. SMK Terpadu Buana Nusantara melalui Siswa siswi sangat berterimakasih kepada para stap guru yang telah membantu dan membimbing pada acara Penanaman Pohon di Lereng dan Tujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat agar memahi pungsi hutan untuk kelestarian ,mengurangi lahan kritis dan menahan longsor dari musim hujan"Pungkasnya
Laporan: Anwar
Post a Comment