Kesbangpol Cilegon Gelar Pendidikan Politik: Pentingnya Peran Perempuan Dalam Kancah Politik

Cilegon Banten, Metronewstv.com - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Cilegon gelar Pendidikan Politik Bagi Perempuan dengan mengusung tema "Pentingnya Peran Perempuan Dalam Kancah Perpolitikan Indonesia" yang diselenggarakan Badan Kesbangpol Kota Cilegon di Greenotel Cilegon, Selasa (18/10/2022).

Dalam Hal ini, Helldy Agustian Wali kota Cilegon mengatakan, dengan adanya kegiatan ini dapat menambah wawasan politik kepada perempuan dan dapat meningkatkan partisipasi perempuan dalam politik.

"Saya menginginkan dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan partisipasi perempuan dalam politik yang saat ini dapat diketahui jumlahnya masih rendah, dari data yang ada perempuan hanya mengisi 10% dalam jabatan politik di Cilegon," ungkapnya.

"Peran perempuan juga saya harapkan dapat merubah stigma negatif dalam politik menjadi hal hal positif, dan kedepannya dapat mengajak perempuan muda di Cilegon untuk ikut berpartisipasi karena belum adanya perempuan usia dibawah 40 tahun yang mau mengambil peran dalam berpolitik," pungkasnya.

Sementara itu, Nur Fauziah Analis Kebijakan Ahli Muda Kesbangpol Cilegon mengatakan bahwa pada kegiatan hari ini adalah untuk meningkatkan keterwakilan perempuan di parlemen untuk bisa mencapai minimal 30%, karena saat ini keterwakilan perempuan baru mencapai 10%.


"Untuk dikota Cilegon cuma 10%, itu juga cuma ada dari dua partai aja dari partai PDI dan PKS sedangkan partai partai yang lainnya belum ada keterwakilan perempuannya," ucapnya

Selanjutnya, kita akan coba berusaha meningkatkan agar bisa terwujud di 30% untuk keterwakilan perempuannya. walaupun pada saat pencalegan keterwakilan perempuan nya itu sudah mencapai 30%. harusnya kan 30% itu dapatlah tapi ternyata kenyataannya pada saat hasil pemilu itu untuk cilegon sendiri hanya 10% yang duduk di parlemen," ungkapnya.

Selain itu, Nur juga mengatakan ada beberapa faktor yang mempengaruhi keterwakilan perempuan, misalnya, faktor keterbatasan dan dukungan dari masyarakat yang meragukan kemampuan peran perempuan dalam berpolitik.

"Jadi masih ada lah sedikit keraguan dari masyarakat itu tentang kemampuan seorang perempuan, padahal keterwakilan perempuan itu sangat penting untuk bisa mempengaruhi kebijakan yang berkaitan dengan perempuan dan anak anak. jadi yang lebih mengetahui kondisi seperti itukan perempuan," pungkasnya. 


Ditempatkan yang sama, Laura Irawati sebagai Moderator di kegiatan Pendidikan Politik Bagi Perempuan mengatakan, perempuan harus berani Speak Up dan beraktivitas masuk ke dalam dunia politik.

"Hari ini saya kebetulan diminta jadi moderator perwakilan dari dunia usaha dan UMKM untuk Mentreder untuk memberikan dan juga gerakan perempuan harus berdaya artinya ternyata berhubungan dengan dunia politik bagaimana perempuan untuk berani Speak Up, berani beraktivitas, berani untuk membantu para pengusaha, para UMKM para perempuan yang berada disekitarnya dengan masuk ke dalam dunia politik," ujarnya.

"Jadi, ayo untuk perempuan-perempuan cilegon berdaya untuk membuat keluarga sejahtera untuk juga bisa bermanfaat melalui jalur positif," katanya.

Laporan: Vipy

Post a Comment

Previous Post Next Post