Serang Banten, Metronewstv.com - Kegiatan Bulan Bakti Karang Taruna Provinsi Banten 2022 dalam rangka memperingati HUT Karang Taruna ke 62 dilaksanakan dengan sukses. Ratusan pecinta gowes mengikuti acara gowes kesetiakawanan sosial yang dimulai dari halaman sekretariat Karang Taruna Provinsi Banten.
Kegiatan dilanjutkan dengan sapa kesetiakawanan sosial oleh ketua Karang Taruna Banten H.Andika Hazrumy S.Sos, M.AP @andikahazrumy_official dan launching Karang Taruna Creative Centre serta pembagian 500 paket sembako.
Gatot Yan, Sekertaris karang taruna provinsi Banten melepas peserta Sepeda Gowes dengan tema kesetiakawanan sosial dan ulang tahun Karang Taruna yang ke-62 di sekretariat karang taruna provinsi Banten jalan Bhayangkara Cipocok Jaya Kota Serang - Banten, Minggu (09/10/2022).
Acara Gowes yang di adakan oleh karang taruna provinsi ini juga terlihat hadir para peserta puluhan team sepeda yg berada di kota serang ikut berpartisipasi dengan tema kesetiakawanan Sosial dan hari jadi karang taruna yang ke-62. Rutte yg di lalui para peserta Goes, jalan Bhayangkara, Ciceri, Alun-alun, kepandaian dan garis finis di Umah Gede Taktakan.
Hendra, selaku ketua panitia Gebyar Kegiatan Gowes Kesetiakawanan Sosial Karang Taruna Provinsi, dalam sambutannya Ketua panitia mengatakan bahwa, "Kegiatan ini adalah suatu gerakan bersama-sama para pengurus karang taruna Provinsi untuk mengisi hari Ulang Tahun Karang Taruna yang ke 62 tahun untuk menyapa para pecinta sepada gowes khususnya para komunitas gowes agar biasa menjalin kerjasama dengan karang taruna Banten di dalam acara Gowes Kesetiakawanan Sosial," ujar Hendra.
Ketua karang taruna provinsi Banten H.Andika HarzumyS.Sos.,M.A.P sudah hadir di tengah tengah para peserta goes kesetiakawanan sosial dan acara pun di lanjutkan dengan acara ramah tamah dan Poto bersama, sampai acara puncak pengundian doorpraize.
Laporan: Kaperwil Banten
Post a Comment