Demonstran BEM SI di Jakarta Ricuh dengan Polisi, Mahasiswa Rusak Kawat Berduri


Jakarta,meteonewstv.com Demonstrasi menolak kenaikan harga BBM bersubsidi di kawasan Patung Kuda dekat Monas, Jakarta, Kamis, 15 September 2022 sempat ricuh. Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia atau BEM SI saling dorong dengan aparat kepolisian. "Maju satu langkah, jalan," kata orator dari mobil komando.

Sebelumnya, mahasiswa merusak barikade kawat dan beton yang dipasang aparat kepolisian. Imbas dari kejadian ini, seorang mahasiswa terluka akibat jatuh ke kawat berduri, dan tertimpa kawannya yang juga terjatuh.

Dalam keterangannya di Instagram, demonstrasi ini adalah lanjutan dari ultimatum yang dikeluarkan pada 8 September 2022 lalu. "Menindaklanjuti ultimatum pada 8 September 2022, lagi-lagi kami dibuat kecewa dengan ketidakadaannya pemenuhan tuntutan oleh pemerintah", tulis mereka dalam unggahan di Instagram, Rabu, 14 September 2022.

BEM SI menuntut:

1. Menuntut dan mendesak pemerintah mencabut keputusan terkait kenaikan BBM;

2. Menuntut dan mendesak pemerintah menunda proyek strategis nasional yang tidak berdampak langsung kepada masyarakat dan mengalihkan anggaranya ke subsidi BBM yang lebih berdampak pada masyarakat;

3. Menuntut dan mendesak pemerintah untuk menerapkan regulasi pemakaian BBM bersubsidi secara tegas.

"Kenaikan (harga) BBM yang kemudian disusul kenaikan harga bahan pokok yang semakin meningkat membuat rakyat semakin tercekik," tambahnya.

BEM SI pernah mengadakan demo tolak kenaikan BBM pada 8 September 2022 di tempat yang sama. Mereka melayangkan ultimatum kepada pemerintah 7x24 jam untuk mengembalikan harga BBM seperti semula, jika tidak, akan ada massa demo yang lebih banyak lagi turun ke jalan.

"Jika ultimatum ini tidak dijawab oleh pemerintah Indonesia, maka Aliansi BEM Seluruh Indonesia akan turun aksi kembali dengan massa yang lebih banyak lagi," tulis BEM SI di Intagram resminya.

Tidak hanya BEM SI, beberapa waktu lalu berbagai aksi telah dilakukan masyarakat dari berbagai elemen dan latar belakang. Mereka memprotes kebijakan kenaikan harga BBM oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Pungkasnya.


Laporan: Jhonny

Selalu update info terkini metronewstv.com . Simak breaking news google metronewstv.com dan berita pilihan dari Facebook pers metro newstv di kanal Twitter Papuamuslim95.

Post a Comment

Previous Post Next Post