Video Lawas Anies Viral Usai Prabowo Siap Maju Capres 2024, Brigade 08: Jangan Dipelintir Dong

JAKARTA,METRONEWSTV.COM Video lawas Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan terkait calon presiden (Capres) kembali viral di jagad maya.

Video berdurasi singkat itu, Anies Baswedan menatakan bahwa ia tidak akan maju sebagai Capres jika Prabowo ikut berkompetisi di Pilpres.

Anies Baswedan juga menegaskan bahwa ia tidak akan menjegal langkah Prabowo dalam pencalonan presiden.
Ia juga berpegang pada ucapannya ini, maka pada 2024 mendatang seharusnya dia tidak maju sebagai calon presiden.

Saya tidak ingin menjadi bagian dari daftar orang yang mengkhianati promotornya (Prabowo). Saya tidak ingin menjadi orang yang menjegal promotornya,” kata Anies dikutip dari video yang diunggah akun Twitter @AndriCemong2, Senin (15/8/2022).

Pak Prabowo adalah calon dari Partai Gerindra. Saya sampaikan berkali-kali, bahwa saya tidak mau menjadi orang yang dibawa untuk berhadapan dengan Pak Prabowo,” sambungnya.

Ucapan Anies Baswedan itu menjadi perbincangan hangat apalagi penggiat media, Chusnul Chotimah buka suara perihal ucapan Gubernur DKI Jakarta itu.

Menurutnya, Anies bakal termakan dengan ucapannya sendiri jika mencalonkan diri jadi presiden pada 2024 mendatang. Karena, secara resmi Prabowo telah mendeklarasikan diri sebagai calon presiden.

“Prabowo resmi maju jadi Capres di 2024, nge-share video Anies yang berjanji enggak akan menjegal promotornya atau Prabowo,” ujarnya di akun resminya.

“Bukan berarti takut sama Anies, itu cuma untuk perlihatkan kepada dunia, kalau orang yang suka menjiIat atau bermulut manis, akan sering kemakan omongan sendiri, dan ituIah Anies,” ungkapnya.

Menanggapi perihal tersebut, Brigade 08 yang merupakan pendukung militan Anies Baswedan itu turut mengomentarinya.

Zecky Alatas selaku ketua umum Brigade 08 memaparkan bahwa ada yang disampaikan Anies Baswedan itu benar tapi harus dipahami. Itu adalah video lawas pada waktu 2019.

Menurutnya, Anies Baswedan sudah berkomitmen tidak maju sesuai dengan video yang sedan viral dan menjadi sorotan warganet di jagad maya.

“Kalau sekarang, menurut saya beda dong, apalagi Pak Anies sebentar lagi selesai masa jabatan. Pak Anies sudah membuktikannya bawa dia akan menyelesaikan masa jabatan sampai dengan selesai,” ujar Zecky Alatas.

Foto Anies Baswedan dan zecky Alatas

Zecky Alatas mengatakan kalau sudah selesai masa jabatan sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ingin melakukan apa saja, itu hak asasinya.


“Artinya, Pak Anies mau kemana saja, mau buat apa saja, itu hak asasi Anies. Jadi jangan dipelintir donk,” tegasnya.

“Video lawas itu memang karena banyak yang sangat suport dan dukung Anies. Makanya, video lawas pun di perhitungkan,” ungkap Zecky Alatas sembari mendoakan yang memviralkan video lawas Anies Baswedan itu

Seperti diketahui bahwa Prabowo Subianto secara resmi mendeklarasikan diri maju sebagai calon presiden (capres) pada pilpres 2024 saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra 2022 di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, belum lama ini.

Post a Comment

Previous Post Next Post