ROCKY GERUNG: Singgung Pernyataan Mahfud MD Soal Insiden Berdarah di Rumah Ferdy Sambo

JAKARTA, METRONEWSTV.COM - Pengamat politik Rocky Gerung menyinggung pernyataan Mahfud MD soal insiden berdarah di rumah Ferdy Sambo.

Melalui kanal YouTube miliknya yang juga dipandu oleh Hersubeno Arief, Rocky Gerung secara khusus menyindir pernyataan Menkopolhukam tersebut soal ‘Jangan lindungi tikus’.

“Dari awal memang nada variable politik sudah ada di hari-hari pertama dengan ucapan Pak Mahfud ‘Jangan lindungi tikus’, urusan apa Pak Mahfud bilang begitu? Kan belum ada autopsy kedua pun Pak Mahfud bilang begitu, belum ada upaya mencari CCTV Pak Mahfud sudah ngomong begitu. Itu sebenarnya gak boleh,” ujarnya dalam kanal YouTube pribadinya Rocky Gerung Official yang dikutip Jumat 29 Juli 2022.

Selain Mahfud MD, Rocky juga memberikan tanggapannya perihal pernyataan Presiden Joko Widodo dan juga partai politik dalam hal ini PDIP.

Terkait hal tersebut, Rocky menilai Polri tidak bisa bekerja dengan leluasa mengingat adalah tekanan yang berbau politis.

“Jadi dua variable itu, Partai Politik (PDIP) dan istana (Presiden Jokowi-Mahfud MD) menunjukkan bahwa ada tekanan untuk mempercepat, nah tekanan itu sebetulnya membebani Polri,” lanjut Rocky.

Hal tersebut justru akan membebani Polri dan sangat tidak menguntungkan bagi aparat kepolisian.

Lebih lanjut lagi Rocky menyebutkan, Presiden, menteri dan Partai Politik tidak seharusnya memberikan komentarnya terlebih dulu.

Oleh karena menurut Rocky, Polri tentu saja memiliki mekanismenya sendiri dalam memecahkan masalah ini.

“Kan Polri punya mekanisme, jadi dari awal memang sifat politisnya sudah muncul. Harusnya diam dong, bahkan Pak Presiden, Pak Mahfud dan PDIP nggak boleh bikin komentar supaya Pak Sigit tak tertekan kan itu intinya,” imbuh Rocky.

Hingga saat ini belum ada tanggapan dari Mahfud MD terkait pernyataan yang dilontarkan oleh Rocky Gerung tersebut.

Pewarta : Jhoni.p

Post a Comment

Previous Post Next Post